Tentang Tracer Study Unusida
Tracer Study Unusida adalah survei yang dilakukan untuk mengevaluasi dan meningkatkan kualitas proses pendidikan dan sistem penyelenggaraan di Unusida. Hasil dari Tracer Study ini akan menjadi data yang penting bagi Unusida dan diperlukan untuk berbagai keperluan pengembangan serta kemajuan Unusida.
Target Responden Tracer Study
Responden Tracer Study Unusida 2024 adalah alumni dari jenjang Sarjana yang telah menyelesaikan yudisium sejak 2019.
Tujuan Tracer Study
- Meningkatkan kurikulum untuk menghasilkan lulusan yang berkarakter;
- Mengumpulkan informasi dari alumni tentang perkembangan kompetensi yang dibutuhkan di pasar kerja untuk bahan peningkatan sistem pembelajaran;
Metode Tracer Study
Tracer study adalah metode penelitian yang digunakan untuk melacak jejak lulusan suatu institusi pendidikan. Tujuan dari tracer study adalah untuk mengumpulkan informasi mengenai situasi kerja, relevansi pendidikan yang telah mereka peroleh, serta kontribusi pendidikan terhadap karier dan pengembangan profesional mereka.
Tracer Study Unusida berada di bawah koordinasi Biro Kemahasiswaan dan Alumni dengan memanfaatkan data dari MyUnusida. Survei Tracer Study Unusida dilaksanakan menggunakan sistem survei pada aplikasi MyUnusida